Kamis, 20 Oktober 2016

Cara beternak Ikan Gurame

Master303 Tips Beternak Ikan - Didalam beternak ikan gurame kita harus memilih bibit unggul yang berkualitas . Karena dengan bibit ikan gurame yang bagus maka ikan gurame akan cepat tumbuh dan hidup dengan baik. Maka kita memerlukan ketekunan dan ketelitian dalam memulai usaha beternak ikan gurame. Sebagai berikut Cara Beternak Ikan Gurame di Kolam Terpal maupun Beton : 

1. Persiapan Kolam
Pemeliharaan Ikan Gurame dapat kita lakukan dikolam tanah maupun beton. persiapan kolam ini guna nya untuk menumbuhkan makanan yang alami seperti cacing, plangton dan lain-lain.

Pembuatan Kolam Beton atau Terpal dapat di lakukan dengan dua cara atau jenis, dengan menggali tanah pada kedalaman 1meter, dan kemudian terpal di pasang pada tanah yang sudah kita gali tadi, memasang terpal pada permukaan tanah atau tidak meggali tanah yaitu dengan menggunakan bantuan rangka dari bambu atau besi. Kemudian terpal di rangkai menyerupai bak, beban terpal juga jangan terlalu berat saat akan diisi air. cara kedua lebih memudahkan kita untuk melakukan pergantian dan pembersihan kolam. kita juga bisa menyedot semua kotoran yang di dalam kolam terpal dengan mudah karena jika kotoran ikan gurame tidak di keluarkan bisa menyebabkan kesehatan ikan gurame terganggu dan bisa menghambat pertumbuhan ikan.

Setelah kolam terpal selesai kita buat langkah - langkah selanjut nya adalah mengisi kolam dengan bibit ikan gurame, Namun sebelum bibit iakn kita masukkan kita harus memperhatikan terlebih dahulu kolam dalam keadaan bersih dari penyakit dan zat-zat berbahaya. Terpal mengandung zat kimia untuk pewarna nya, Maka sebelum dipasang perlu di cuci dan di bersihkan terlebih dahulu.  Untuk membunuh  patogen kolam yang telah terisi air kita hanya perlu menaburi garam sebanyak 2ons/m3. Pastikan juga bibit ikan gurame yang akan di ternak semuanya sehat-sehat dan jika ada yang terkena penyakit maka harus dipisahkan dari yang lainnya.

2. Penebaran Bibit Gurame
Sebelum kita menebar bibit ikan gurame terlebih dahulu diadapatasikan, dengan tujuan agar bibit ikan gurame tidak mengalami stres saat berada didalam kolam. cara adaptasi ,bibit ikan gurame yang masih terbungkus didalam plastik yang masih terbungkus rapat dimasukkan kedalam kolam dan biarkan sampai dinding plastik berembun. ini menandakan jika air kolam dan air yang berada didalam plastik sudah sama suhu nya, setelah itu plastik dibuka dan air dalam kolam masukkan sedikit demi sedikit kedalam plastik tempat bibit sampai bibit terlihat dalam kondisi baik atau tidak stres. selanjutnya bibit di masukkan atau di tebar secara perlahan lahan kedalam kolam dan selanjutnya diberi makan.
Ikan gurame merupakan jenis ikan pemakan tumbuhan atau Herbivora, Akan tetapi ketika masih bibit gurame bersifat carnivora, oleh sebab itu jenis pakan yang kita berikan pada waktu ikan gurame masih bibit ialah kutu air dan cacing sutra. Sifat herbivora pada ikan gurame terjadi pada saat ikan gurame sudah berumur 2 atau 4 bulan..

3. Pakan Pokok Ikan Gurame
Pakan pokok ikan gurame berupa pelet yang dapat diatur gizinya, Namun didaerah yang agak sulit mendapatkan pelet, daun-daunan atau sayuran adalah alternatif yang sangat baik untuk dijadikan pakan ikan gurame. Ikan gurame diberi makan 2 kali dalam 1 hari dengan pelet yang mengandung protein 25% sampai dengan 30%. pemberian pakan lebih baik disesuaikan dengan banyak nya ikan yang kita ternak. selain pelet kita juga bisa memberikan sayur-sayuran yang sudah rusak untuk ikan gurame karena daun-daunan dan sayuran sangat bermanfaat bagi kesehatan dan pertumbuhan ikan gurame. Adapun beberapa jenis pakan yang diberikan untuk ikan gurame adalah sebagai berikut :
* Daun keladi / daun talas
* Daun Singkong
* Daun Kangkung
* Daun Ubi Jalar
* Tauge
* Labu (yang sudah matang)
* Pelet
* Jagung Rebus
* Dedak
* Ampas tahu
* Sayuran sayuran yang sudah mulai rusak (kopekan)

Saat pemberian pakan yang bagus adalah dengan teratur karena dapat meningkatkan pertumbuhan ikan lebih cepat. Beternak ikan gurame dengan mengunakan metode terpal kita harus menghindari pemberian pakan yang berlebihan dan jika ada makanan yang tersisa segara di angkat dan dibuang, karena makanan dan kotoran ikan gurame mengandung Zat amoniak dalam jumlah tertentu bersifat racun bagi ikan gurame dan kita juga harus memperhatikan kualitas air.

Meski ikan gurame dapat hidup di ari yang kurang bersih  tetepi tidak ada salahnya kita menganti air 1 minggu sekali (30% dari air kolam) secara berskala. Air dapat di ganti dengan mengunakan selang atau pompa.


Demikianlah beberapa Cara beternak ikan yang bisa kami berikan dan kami Juga Memberikan Saran Untuk Master Agen Bola Terpercaya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar